1. Welcome back! Thank you for being a part of this Traders Community. Let's discuss and share :)
    Selamat datang kembali! Trimakasih telah menjadi bagian dari Komunitas Trader ini. Mari berdiskusi dan berbagi :)
    Dismiss Notice

Analisa Harian - Forex by Team Alpari Research & Analysis

Discussion in 'Berita dan Analisa Fundamental' started by Team Alpari Reserach, 30 May 2016.

  1. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 15, 2018) - Ritel Amerika Serikat Melesu, EURUSD Naik

    alpari-forex.org
    , 15/01/2018 09:05
    Pada perdagangan hari Jumat (12/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan naik kembali dan ditutup di kisaran level 1.22. Kenaikan ini diperkirakan karena adanya perlambatan dari pertumbuhan penjualan ritel di Amerika Serikat, sehingga membuat mata uang USD melemah. Pelemahan ini ditandai dengan menurunnya angka pertumbuhan penjualan ritel dibandingkan pertumbuhan bulan lalu, sehingga membuat pelaku pasar ragu terhadap mata uang USD dan memindahakan alokasi dana mereka ke mata uang EUR. Walaupun demikian bukan berarti pelaku pasar sangat yakin terhadap fundamental dari ekonomi Uni Eropa.

    Melihat pergerakan harga hari Jumat (12/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan diperdagangkan naik kembali. Hal ini dikarenakan saat ini pasangan mata uang EURUSD berada di dalam gelombang pergerakan harga naiknya sehingga membuka potensi yang lebih lebar untuk pelanjutan kenaikannya. Di samping itu, level tahanan terdekatnya juga terbilang masih cukup jauh dan ada ruang pergerakannya pula, sehingga kami masih melihat peluang kenaikan pasangan mata uang ini yang masih besar.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  2. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 16, 2018) - Neraca Perdagangan Surplus, EURUSD Naik

    alpari-forex.org, 16/01/2018 08:02
    Pada perdagangan hari Senin (15/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan naik kembali dan ditutup di kisaran level 1.2265. Kenaikan ini diperkirakan karena membaiknya kondisi di zona Uni Eropa dengan adanya kenaikan surplus dari neraca perdagangan zona Uni Eropa. Kenaikan surplus ini bahkan lebih besar daripada ekspektasi dari konsensus pasar, sehingga menimbulkan kepercayaan diri pelaku pasar untuk kembali menyimpan mata uang EUR dan menaruh harapan kepada perdagangan di zona Uni Eropa.

    Melihat pergerakan harga hari Senin (15/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk diperdagangkan naik kembali. Kenaikan harga ini diperkirakan karena tahanan atas yang posisinya masih terbilang cukup jauh dari posisi harga saat ini. Sehingga kami melihat adanya potensi harga untuk menuju ke kisaran level 1.25. Kami melihat harga akan berpotensi untuk memantul turun kembali setelah mencapai kisaran level tersebut, hal ini dikarenakan tahanan tersebut sudah terbentuk sejak akhir tahun 2014 silam, sehingga akan terbilang cenderung kuat untuk menahan kenaikannya.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  3. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 17, 2018) - Eropa dan Amerika Memburuk, EURUSD Stagnan

    alpari-forex.org, 17/01/2018 08:32
    Pada perdagangan hari Selasa (16/1), pasangan mata uang EURUSD sempat diperdagangkan menurun sebelum menjelang penutupan naik kembali ke kisaran level 1.1225. Penurunan di sesi Eropa diperkirakan karena adanya penurunan indeks harga jual grosir yang dapat diartikan tidak terjadinya inflasi. Di samping itu, adanya defisit anggaran pemerintah Prancis yang semakin membengkak juga menjadi salah satu faktor penurunan. Namun melemahnya manufaktur di Amerika Serikat justru melemahkan mata uang USD dan membuat pasangan mata uang ini naik kembali.

    Melihat pergerakan harga hari Selasa (16/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali diperdagangkan naik. Hal ini tampak di pagi hari ini dengan adanya kenaikan yang signifikan dari pasangan mata uang ini menembus ke atas level 1.22878, sehingga membuka peluang pelanjutan ke kisaran level 1.23257. Kami melihat adanya potensi pemantulan harga untuk terkoreksi ketika mencapai level tahanan atasnya di kisaran level 1.24341 yang merupakan level tahanan atas terdekatnya.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  4. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 18, 2018) - Inflasi Eropa Melemah, EURUSD Melemah

    alpari-forex.org, 18/01/2018 09:46
    Pada perdagangan hari Rabu (17/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan volatil dan ditutup melemah ke kisaran level 1.218. Penurunan ini jelas dikarenakan membaiknya sektor manufaktur di Amerika Serikat. Di samping itu, melemahnya inflasi konsumen di zona Uni Eropa juga menjadi salah satu faktor pelemahan mata uang ini. Di Amerika Serikat, meningkatnya Capacity Utilization Rate dan juga Industrial Production menjadi penguat bagi mata uang USD. Di zona Uni Eropa, CPI y/y yang menurun dibandingkan bulan lalu menjadi salah satu sentimen negatif bagi mata uang EUR.

    Melihat pergerakan harga hari Rabu (17/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali melanjutkan penurunannya. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini sedang terkoreksi untuk jangka menengahnya, sehingga ada potensi penurunan lanjutan menuju ke tahanan bawah terdekatnya yang saat ini berada di kisaran level 1.215. Kami memperkirakan adanya potensi harga untuk melanjutkan penurunan apabila harga berhasil menembus ke bawah level 1.216.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  5. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 19, 2018) - Pelaku Pasar Percaya, EURUSD Naik

    alpari-forex.org, 19/01/2018 08:14
    Pada perdagangan hari Kamis (18/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan naik dan memantul dari level tertingginya sebelum akhirnya ditutup di kisaran level 1.2238. Konsistennya pemerintahan di zona Uni Eropa dalam memperbaiki kondisi perekonomian di dalam zona Uni Eropa memberikan kepercayaan kepada pelaku pasar akan adanya perbaikan atas kondisi yang sudah cukup bobrok. Ditambah lagi memburuknya beberapa kondisi perekonomian di Amerika Serikat membuat pasangan mata uang ini kembali melesat naik kembali.

    Melihat pergerakan harga hari Kamis (18/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali menurun. Hal ini dikarenakan pasaangan mata uang ini baru saja memantul dari tahanan atas terdekatnya, sehingga ada potensi harga untuk kembali menuju ke level tahanan bawahnya. Kami melihat potensi ini cukup jelas dan penurunan ini merupakan koreksi atas kenaikan panjang dari pasangan mata uang ini, yang mana dikarenakan pasangan mata uang ini masih berada di dalam gelombang pergerakan harga naiknya, sehingga peluang naik nantinya akan cenderung besar.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  6. Wong Kito

    Wong Kito Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point


    nice info
     
  7. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 22, 2018) - Kedua Zona Membaik, EURUSD Volatil

    alpari-forex.org, 22/01/2018 08:15
    Pada perdagangan hari Jumat (19/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan volatil dan ditutup menurun ke kisaran level 1.221. Volatilitas ini diperkirakan karena adanya perbaikan kondisi di zona Uni Eropa dimana neraca berjalan saat ini terjadi surplus dan jumlah surplusnya meningkat dibandingkan bulan sebelumnya. Di samping itu, di zona Amerika Serikat adanya ekspektasi kenaikan angka inflasi di Amerika Serikat membuat pelaku pasar kembali memiliki ekspektasi lebih terhadap The Fed untuk kembali menaikkan tingkat suku bunga The Fed-nya.

    Melihat pergerakan harga hari Jumat (19/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini berada di dalam pola pergerakan harga naiknya, sehingga kami melihat peluang untuk melanjutkan kenaikannya akan cenderung lebih besar dibandingkan penurunan. Di samping itu, pasangan mata uang ini sudah dekat dengan tahanan bawahnya, sehingga kami melihat adanya potensi harga untuk memantul naik kembali dan melanjutkan kenaikannya. Kami melihat pasangan mata uang ini berpotensi untuk menuju ke level 1.24.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  8. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 23, 2018) - Kondisi Variatif, EURUSD Stagnan

    alpari-forex.org, 23/01/2018 10:10
    Pada perdagangan hari Senin (22/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan volatil dan ditutup stagnan di kisaran level 1.2255. Stagnannya dan volatilitas pergerakan harga ini diperkirakan karena beberapa hal. Dimulai dari zona Amerika Serikat yang mana pemerintahannya ditutup selama tiga hari dengan istilah shutdown dan dibuka kembali kemarin setelah Trump menyetujui pembukaannya kembali. Kemudian ditambah lagi banyaknya spekulasi atas diskusi yang sedang dilakukan dalam rapat petinggi-petinggi negara di zona Uni Eropa juga diperkirakan menjadi salah satu penyebab volatilitas ini.

    Melihat pergerakan harga hari Senin (22/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk diperdagangkan menurun. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini mengalami pergerakan yang sideway dan juga sudah menembus batasan bawahnya, sehingga potensi harga untuk menurun kembali terbuka. Namun penurunan ini kami perkirakan sebagai koreksi dari tren yang lebih besarnya. Kami memperkirakan pasangan mata uang ini akan berpeluang untuk turun menuju ke kisaran level 1.206.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  9. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 24, 2018) - Eropa Membaik, EURUSD Naik

    alpari-forex.org, 24/01/2018 08:21
    Pada perdagangan hari Selasa (23/1), pasangan mata uang EURUSD kembali diperdagangkan menguat dan ditutup di kisaran level 1.229. Kenaikan ini dikarenakan beberapa faktor baik dari data ekonomi zona Uni Eropa dan zona Amerika Serikat. Dari zona Uni Eropa, terlihat sentimen ekonomi di Jerman dan Uni Eropa secara keseluruhan terlihat membaik baik dibandingkan bulan lalu dan juga lebih baik daripada ekspektasi pelaku pasar. Di samping itu, memburuknya kondisi sektor manufaktur di Amerika Serikat juga melemahkan mata uang USD.

    Melihat pergerakann harga hari Selasa (23/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini berada di dalam gelombang pergerakan harga sehingga peluang untuk melanjutkan kenaikan akan cenderung lebih besar. Kami melihat adanya potensi pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya ke kisaran level 1.2425, namun tentunya pasangan mata uang ini harus menembus ke atas kisaran level 1.23123.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  10. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 25, 2018) - Eropa Membaik, EURUSD Naik

    alpari-forex.org, 25/01/2018 08:11
    Pada perdagangan hari Rabu (24/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan naik kembali dan ditutup di kisaran level 1.24. Kenaikan ini diperkirakan karena adanya pelemahan mata uang USD yang disebabkan oleh pelemahan di sektor jasa yaitu menurunnya pembelian oleh manajer pembelian di sektor jasa dan juga adanya pelemahan dalam penjualan perumahan jadi di sektor properti yang mana disebabkan oleh menurunnya juga supply perumahan jadi di Amerika Serikat. Selain itu, membaiknya sektor jasa di zona Uni Eropa membuat mata uang EUR menguat kembali.

    Melihat pergerakan harga hari Rabu (24/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali diperdagangkan naik. Untuk jangka waktu menengah, kami menargetkan kenaikan ini bisa berlanjut ke kisaran level 1.26. Yang mana terbilang tidak begitu jauh lagi dari level saat ini. Namun dalam perjalanannya ini, kami masih memperkirakan akan adanya koreksi-koreksi kecil sebelum akhirnya mencapai tujuan akhir kenaikan ini yang merupakan level tahanan atas yang kuat.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     
  11. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 26, 2018) - Indikator Ekonomi Amerika Serikat Membaik, EURUSD Koreksi

    alpari-forex.org, 26/01/2018 08:56
    Pada perdagangan hari Kamis (25/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan stagnan setelah sempat naik namun terkoreksi kembali di jam Amerika Serikat dan ditutup di kisaran level 1.24. Koreksi ini terjadi karena adanya klaim pengangguran yang lebih rendah daripada ekspektasi konsensus pasar yang membuat banyak pelaku pasar melakukan aksi ambil untung. Di samping itu, membaiknya beberapa indikator ekonomi yang tergabung dalam CB Leading Index juga menjadi salah satu penyebab penguatan mata uang USD.

    Melihat pergerakan harga hari Kamis (25/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali menguat. Hall ini dikarenakan pasangan mata uang ini kembali memantul dari level batasan bawahnya dandiperdagangkan naik kembali. Namun perlu diperhatikan kenaikan ini dimana terdapat tahanan atas barunya yang bisa menjadi trigger harga untuk kembali memantul ke bawah yaitu di kisaran level 1.246 – 1.247. Apabila harga memantul turun kembali, maka ada potensi terjadinya pembalikan gelombang pergerakan harga.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  12. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 29, 2018) - USD Melemah, EURUSD Naik

    alpari-forex.org, 29/01/2018 08:56
    Pada perdagangan hari Jumat (26/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan naik namun menjelang sesi New York, pasangan mata uang ini stagnan dan ditutup di kisaran level 1.242. Pelemahan mata uang USD diperkirakan menjadi salah satu faktor utama atas kenaikan pasangan mata uang ini. Mata uang USD melemah ke level 8 bulan terakhir sehingga membuat pelaku pasar cukup waspada atas pelemahan ini. Di samping itu, beberapa indikator ekonomi yang kurang mendukung terhadap kondisi saat ini juga menjadi salah satu penyebab pelemahan ini.

    Melihat pergerakan harga hari Jumat (26/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali bergerak naik. Posisi harga yang masih berada di dalam gelombang pergerakan harga yang naik menjadi salah satu petunjuk akan peluang kenaikan lanjutannya. Kami memperkirakan pasangan mata uang ini masih berpotensi untuk menuju ke kisaran level 1.262 apabila harga mampu menembus batasan atas terdekatnya pasangan mata uang ini di kisaran level 1.253.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  13. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 30, 2018) - Konsumsi Amerika Serikat Membaik, EURUSD Menurun

    alpari-forex.org, 30/01/2018 09:22
    Pada perdagangan hari Senin (29/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan menurun dan ditutup di kisaran level 1.238. Penurunan ini diperkirakan karena membaiknya beberapa indikator ekonomi di Amerika Serikat, dimulai dari membaiknya pengeluaran di Amerika Serikat yang mana meningkat ke level tertinggi selama 6 bulan terakhir, kemudian ditambah laggi dengan meningkatnya pendapatan masyarakat Amerika Serikat secara umumnya, sehingga membuat pelaku pasar optimis kepada mata uang USD. Di samping itu, belum adanya gebrakan di zona Uni Eropa juga mengurangi kepercayaan pelaku pasar.

    Melihat pergerakan harga hari Senin (29/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini memantul dari batasan bawahnya bukan menembusnya, sehingga ada potensi harga untuk kembali melanjutkan kenaikan. Ditambah lagi pergerakan harga pasangan mata uang ini yang masih berada di dalam gelombang pergerakan harga naiknya, sehingga ada peluang yang besar bagi harga untuk melanjutkan kenaikannya.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  14. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Jan 31, 2018) - Investor Galau, EURUSD Naik Lagi

    alpari-forex.org, 31/01/2018 08:20
    Pada perdagangan hari Selasa (30/1), pasangan mata uang EURUSD kembali diperdagangkan naik dan ditutup di kisaran level 1.24. Kenaikan ini diperkirakan karena banyaknya pelaku pasar yang melakukan penambahan posisi di mata uang EUR menyusul rilis pertumbuhan ekonomi yang lebih baik daripada ekspektasi pelaku pasar di zona Uni Eropa. Namun di sisi lain, di zona Amerika Serikat, menurunnya indeks kepercayaan diri konsumen diperkirakan memberikan kontribusi atas pelemahan pula pada mata uang USD.

    Melihat pergerakan harga hari Selasa (30/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali diperdagangkan menurun. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini belum mencapai target level koreksinya, sehingga kami melihat peluang terjadinya penurunan lebih besar. Kami melihat peluang penurunan menuju ke batasan bawah terdekat di kisaran level 1.23 terbilang cukup besar, namun perlu diperhatikan bahwa penurunan ini masihlah merupakan lanjutan atas koreksi dari kenaikan yang telah terjadi, sehingga kami memperkirakan pantulan ini akan membawa harga ke level yang lebih tinggi nantinya.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  15. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Feb 1, 2018) - Eropa Membaik, EURUSD Stagnan

    alpari-forex.org, 01/02/2018 08:47
    Pada perdagangan hari Rabu (31/1), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan volatil setelah sempat naik, kemudian ditutup stagnan di isaran level 1.241. Kenaikan pasangan mata uang ini hingga sesi New York diperkirakan karena membaiknya kondisi pekerjaan di Jerman yang mana jumlah pengangguran yang semakin menurun dan lebih baik dibandingkan ekspektasi pelaku pasar walaupun lebih kecil dibandingkan bulan lalu. Namun ini menunjukkan adanya perbaikan dari sisi pekerjaan di zona Uni Eropa. Di samping itu, kondisi konsumsi dan inflasi juga masih terkendali dengan aman.

    Melihat pergerakan harga hari Rabu (31/1), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpeluang untuk kembali diperdagangkan menguat. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini baru saja menembus ke atas batasan atas jangka pendek sebelumnya, sehingga membuka peluang harga untuk kembali melanjutkan kenaikannya, terlebih lagi harga baru saja memantul dari level batasan bawah terdekatnya. Kami memperkirakan pasangan mata uang ini akan berpotensi untuk menuju ke kisaran level 1.25 apabila mampu menembus ke atas level 1.246 dengan signifikan.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  16. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Feb 2, 2018) - Eropa Membaik, EURUSD Naik

    alpari-forex.org, 02/02/2018 08:23
    Pada perdagangan hari Kamis (1/2), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan naik kembali setelah sempat tertekan dan ditutup ke kisaran level 1.2516. Kenaikan ini diperkirakan karena membaiknya kondisi manufaktur di hampir semua negara-negara di zona Uni Eropa memberikan angin segar bagi para pelaku pasar sehingga banyak pelaku pasar kembali membeli mata uang EUR. Sedangkan di sisi lain, membaiknya kondisi manufaktur di Amerika Serikat belum cukup untuk membuat pelaku pasar kembali ke mata uang USD.

    Melihat pergerakan harga hari Kamis (1/2), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini masih belum mencapai level tahanan atasnya yang kuat, sehingga membuka peluang untuk terjadinya penembusan level saat ini. Kami melihat dengan adanya penembusan ke atas level saat ini dengan signifikan, maka ada potensi harga akan bisa melanjutkan kenaikan menuju ke kisaran level 1.265 yang mana terdapat tahanan atas yang kuat.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  17. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Feb 5, 2018) - Mata uang USD Menguat, EURUSD Menurun

    alpari-forex.org
    , 05/02/2018 09:10
    Pada perdagangan hari Jumat (2/2), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan volatil namun ditutup menurun ke kisaran level 1.245. Penurunan ini diperkirakan karena menguatnya mata uang USD pasca isu akan dinaikkannya kembali tingkat suku bunga The Fed oleh Chairwoman The Fed Janet Yellen. Di samping itu, membaiknya data pekerjaan di Amerika Serikat, dimulai dari data perubahan pekerjaan non-pertanian yang lebih baik daripada ekspektasi pelaku pasar dan juga terkendalinya tingkat pengangguran di Amerika Serikat yang tetap tertahan di bawah level 4.5%.

    Melihat pergerakan harga hari Jumat (2/2), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang ini baru memantul dari batasan bawah terdekatnya, sehingga ada potensi adanya pelanjutan kenaikan menuju ke batasan atas terdekatnya. Kami memperkirakan pasangan mata uang ini akan berpotensi untuk naik kembali ke kisaran level 1.268, yang mana merupakan level tahanan atasnya dan akan membuka peluang untuk pemantulan di kisaran level tersebut.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  18. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Feb 6, 2018) - USD Menguat, EURUSD Menurun

    alpari-forex.org, 06/02/2018 09:27
    Pada perdagangan hari Senin (5/2), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan menurun dan ditutup di kisaran level 1.237. Penurunan ini disebabkan oleh penguatan mata uang USD pasca diumumkannya rilis data pembelanjaan manajer pembelian perusahaan-perusahaan non manufaktur di Amerika Serikat dalam bentuk ISM Non-Manufacturing Index yang naik cukup signifikan. Di samping itu, kepanikan pelaku pasar di bursa saham di Amerika Serikat, diperkirakan juga berkontribusi kepada penguatan dari mata uang USD pula.

    Melihat pergerakan harga hari Senin (5/2), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali diperdagangkan menurun. Namun penurunan ini belum mengubah arah pergerakan harga yang masih naik hingga saat ini yang masih bergerak naik. Kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD akan berpotensi untuk kembali melanjutkan kenaikannya, namun harga belum menemukan dasar yang kuat untuk memantul. Kami memperkirakan pasangan mata uang ini berpotensi untuk menuju ke kisaran level 1.226 dan memantul naik kembali.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  19. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Feb 7, 2018) - Sentimen Variatif, EURUSD Volatil

    alpari-forex.org, 07/02/2018 08:18
    Pada perdagangan hari Selasa (6/2), pasangan mata uang EURUSD diperdagangkan volatil dan ditutup stagnan di kisaran level 1.2372. Volatilitas ini diperkirakan karena banyaknya isu baik di zona Uni Eropa dan juga zona Amerika Serikat, sehingga membuat harga pun bergerak volatil. Dari zona Uni Eropa, menurunnya defisit anggaran Prancis, memberikan angin segar kepada mata uang EUR. Namun di sisi lain, dari zona Amerika Serikat, memburuknya kondisi bursa saham dan juga memburuknya kondisi neraca perdagangan membuat mata uang USD bergerak liar.

    Melihat pergerakan harga hari Selasa (6/2), kami memperkirakan pasangan mata uang EURUSD berpotensi untuk kembali diperdagangkan naik. Namun untuk melanjutkan kenaikannya ini, kami melihat adanya potensi harga untuk turun hingga batasan bawahnya untuk memantul naik kembali. Kami melihat batasan bawah yang akan dijadikan pantulan akan berada pada kisaran level 1.2258 yang mana berpotensi membawa pasangan mata uang ini menuju ke level yang lebih tinggi di kisaran level 1.245.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

  20. Team Alpari Reserach

    Team Alpari Reserach Member Credit Hunter

    Equity
    Credit
    Ref Point
    EURUSD (Feb 8, 2018) - USD Menguat, EURUSD Turun

    alpari-forex.org, 08/02/2018 08:27
    Pada perdagangan hari Rabu (7/2), EURUSD diperdagangkan menurun signifikan dan ditutup di kisaran level 1.126. Penurunan ini diperkirakan karena adanya sentimen buruk di Italia yang mana terdapat penurunan angka penjualan ritel. Walaupun di sisi lain terdapat perbaikan pada neraca anggaran di Prancis yang mana defisitnya berkurang, namun hal ini tentunya tidak mampu membuat pasangan mata uang EURUSD kembali naik, dikarenakan adanya penguatan signifikan dari mata uang USD yang menyeret pasangan mata uang ini kembali menurun.

    Melihat pergerakan harga hari Rabu (7/2), pasangan mata uang EURUSD berpeluang untuk memantul naik kembali. Hal ini dikarenakan pasangan mata uang EURUSD memantul di level tahanan bawahnya sehingga kami melihat adanya peluang pasangan mata uang ini untuk kembali diperdagangkan naik. Kami melihat adanya tahanan atas di kisaran level 1.24 yang mana berpotensi untuk menjadi target kenaikan hari ini, namun memang bila harga bisa menembus ke atas level tersebut, ada potensi pasangan mata uang ini melanjutkan kenaikan ke kisaran level 1.246.

    Disclaimer:
    Transaksi saham, forex dan komoditas mengandung risiko yang tinggi. Semua analisa pasar harian dibuat oleh Tim Alpari Research & Analysis murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi beli/jual atas saham, forex dan komoditas tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.
     

    Attached Files:

Share This Page